Rabu, 17 September 2014

Pantai Pathok Gebang Tulungagung



Nama         : Pantai Pathok Gebang
Lokasi        : desa Jengglungharjo kec. Tanggunggunung Tulungagung
Rute            : dari kota arahkan ke selatan ikuti petunjuk ke Campurdarat. Setelah pasar Campurdarat ada pertigaan belok kiri mengikuti petunjuk ke pantai Popoh, sampai di pertigaan SMA Campurdarat belok kiri mengikuti petunjuk ke Tanggunggunung. Sebelum SMP Tanggunggunung ada pertigaan belok kanan masuk ke desa Jengglungharjo. Jika ada percabangan ambil yg kiri dan ikuti jalan hingga sampai di susun Ngelo. Sampai di dusun Ngelo tanya warga arah ke pantai Sanggar. Dari pantai Sanggar jalan kaki ke barat naik bukit dan masuk hutan yg vegetasinya masih rapat. Sekitar 40 menit jalan kaki maka sampailah di pantai Pantok Gebang.





Info  : pantai Pathok Gebang bukan hanya salah satu pantai yg tersembunyi di pesisir Tulungagung, tp pantai ini jg termasuk salah satu pantai yg masih alami. Bukan cuma akses jalan yg belum mendukung yg membuat pantai ini masih alami,tp juga karena lokasinya yg berada jauh dari pemukiman penduduk. Butuh perjuangan dan tenaga extra utk mengunjungi pantai ini karena kita akan di suguhi medan jalan yg cukup menguji nyali dan menantang adrenalin kita. yang menarik dan yg menjadi fenomena dari pantai ini adalah ketika air laut pasang, dimana kita bisa melihat ombak yg menabrak karang pathok gebang akan menghempas dan menjulang tinggi hingga mencapai 15-20 meter. Sungguh pemandangan yg luar biasa indah sekaligus ngeri dimana kita tidak bisa menjumpainya di setiap pantai. Tapi sayang waktu kesana saya blm bisa merasakan moment tersebut di karenakan ombak mulai surut.







6 komentar:

  1. Request.....suatu saat turutkanlah diriku :-)

    BalasHapus
    Balasan
    1. jika masih berminat ke pantai ini, mari backpacer bersama kami mas tito..

      Hapus
  2. numpang share untuk informasi wisata pantai Indonesia klik http://makdeoddien.blogspot.com/

    BalasHapus
  3. numpang share untuk informasi wisata pantai Indonesia klik http://makdeoddien.blogspot.com/

    BalasHapus
  4. bagus pantainya. mirip P. Klayar ya....

    BalasHapus